Kompas TV olahraga badminton

Singapore Open 2025 Mulai Minggu Depan, Ini Daftar Pemain Indonesia yang akan Berlaga

Kompas.tv - 22 Mei 2025, 12:00 WIB
singapore-open-2025-mulai-minggu-depan-ini-daftar-pemain-indonesia-yang-akan-berlaga
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, bersiap mengembalikan kok saat melawan pemain Jepang, Kenta Nishimoto, pada perempat final Indonesia Masters 2025 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (24/1/2025). (Sumber: ANTARA FOTO/Fauzan)
Penulis : Edy A. Putra | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Indonesia hanya mengirim tim kecil ke turnamen bulu tangkis Singapore Open 2025 yang bakal digelar di Singapore Indoor Stadium, Singapura pada 27 Mei-1 Juni mendatang.

Menurut data di laman resmi BWF World Tour per Kamis (22/5/2025) pukul 08.00 WIB, tujuh wakil Indonesia akan berlaga di turnamen berhadiah total 1 juta dolar AS atau sekitar Rp16,3 miliar tersebut.

Di tunggal putra, Indonesia hanya akan diwakili Jonatan Christie. Jojo dijadwalkan akan menghadapi pemain Malaysia, Ng Tze Yong, di babak 32 besar.

Tiga ganda putra Indonesia juga tercantum dalam undian atau drawing Singapore Open 2025.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan ditantang Nur Mohd Azriyn Ayub Azriyn/Tan Wee Kiong (Malaysia) di babak 32 besar.

Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana akan bertemu pasangan Thailand, Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh.

Baca Juga: Sudah Mulai! Link Live Streaming Malaysia Masters 2025: 9 Wakil Indonesia Berlaga Hari Ini

Terakhir, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani akan melawan Hiroki Midorikawa/Kyohei Yamashita (Jepang).

Sedangkan Daniel Marthin/Muhammad Shohibul Fikri tercatat dalam daftar pemain yang mundur.

Di nomor ganda campuran, Indonesia akan diwakili tiga pasangan.

Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu akan menantang Lu Ming Che/Hung En-Tzu (China Taipei) di babak 32 besar.

Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja akan berjumpa pasangan Singapura, Hee Yong Kai Terry/Jin Yu Jia.

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV, Laman BWF World Tour




KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x