Kompas TV nasional peristiwa

DPR Kritik Menteri Maruarar: Program 3 Juta Rumah Hanya Omon-Omon

Kompas.tv - 20 Mei 2025, 11:14 WIB
Penulis : Dian Septina

 

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait (Ara) mendapat kritikan saat menghadiri rapat kerja dengan Komisi V DPR RI pada Senin (19/5/2025).

Rapat itu membahas mengenai peta jalan program 3 juta rumah. Anggota Komisi V DPR RI Yanuar Arif Wibowo mempertanyakan indikator capaian dalam peta jalan Program 3 Juta Rumah.

Menurutnya apa yang dipaparkan Ara belum disertai anggaran untuk mencapai target program.

"Tentang angka 3 juta tadi yang disampaikan, ini menarik sekali. Dari yang disebut upaya lain, selesai proses rencana upaya ini, saya melihat kok ini Pak Menteri, mengambil bahasa Pak Presiden, ini rencana 3 juta ini kok jadi omon-omon gitu," kata Yanuar Arif Wibowo.

Baca Juga: [FULL] Menteri Maruarar di DPR: Saya Anak Buah Prabowo, Diperintah Hadapi Korupsi Apa Pun Risikonya

 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV




KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x