Kompas TV nasional hukum

Ahok Diperiksa Kejagung Soal Korupsi Pertamina, Ini Sederet Data yang Dibawa

Kompas.tv - 13 Maret 2025, 12:29 WIB
Penulis : Tesalonika Ajeng

JAKARTA, KOMPAS.TV - Mantan Komisaris Utama PT Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), diperiksa penyidik Kejaksaan Agung (Kejagung) hari ini (13/03).

Saat tiba di Gedung Kejagung, Ahok mengatakan bahwa ia akan menyampaikan semua yang diketahuinya kepada penyidik. Ia juga siap menyerahkan data rapat-rapat jika diminta.

Sebelumnya, Kejagung memanggil Ahok sebagai saksi terkait kasus korupsi di Pertamina. Kejagung telah menetapkan enam tersangka dalam kasus ini, yang semuanya merupakan petinggi anak usaha atau subholding Pertamina.

Baca Juga: Detik-detik Ahok Tiba di Kejagung, Diperiksa Terkait Kasus Korupsi Pertamina

#ahok #korupsipertamina #kejagung #pemeriksaan

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x