Kompas TV nasional politik

Meski Anggaran Terhambat, Bahlil Optimistis Pemerintah Pindah ke IKN pada 2028

Kompas.tv - 8 Februari 2025, 20:12 WIB
Penulis : Pompe Sinulingga

KOMPAS.TV - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia, menyatakan optimisme bahwa pemindahan pusat pemerintahan ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur akan terlaksana pada 2028.

Pernyataan ini disampaikan Bahlil untuk merespons isu terhambatnya anggaran pembangunan IKN akibat dugaan pemblokiran.

Bahlil menegaskan bahwa proses pembangunan IKN masih berjalan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan pemerintah.

Ia juga menambahkan bahwa pemerintah berkomitmen penuh untuk menyelesaikan pembangunan IKN tepat waktu, meskipun menghadapi tantangan, termasuk persoalan anggaran.

#bahlil #anggaran #ikn

Baca Juga: Bahlil Sindir Ketua Komisi XII DPR soal Polemik Kebijakan Elpiji 3 Kg

 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x