Kompas TV nasional peristiwa

Profil Irjen Karyoto, Eks Petinggi KPK Jadi Kapolda Metro Jaya Gantikan Fadil Imran

Kompas.tv - 29 Maret 2023, 10:05 WIB
profil-irjen-karyoto-eks-petinggi-kpk-jadi-kapolda-metro-jaya-gantikan-fadil-imran
Eks Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Karyoto yang kini menjadi Kapolda Metro Jaya (Sumber: Antara)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Irjen Karyoto resmi dimutasi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolda Metro Jaya. Ia menggantikan Irjen Fadil Imran yang dimutasi sebagai Kepala Badan Pemeliharaan dan Keamanan (Kabaharkam) Polri.

Mutasi Polri penunjukkan Irjen Karyoto sebagai Kapolda Metro Jaya tertuang dalam Surat Telegram Kapolri dengan nomor ST/713/III/KEP./2023 tertanggal 27 Maret 2023.

Surat telegram mutasi Polri itu bertanda tangan Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono.

Baca Juga: Mutasi Polri, Kapolri Tunjuk Irjen Karyoto Gantikan Irjen Fadil Imran Jadi Kapolda Metro Jaya

Jejak dan Profil Irjen Karyoto 

Lantas, bagaimana jejak dan profil Irjen Karyoto? 

Irjen Karyoto adalah seorang perwira tinggi (pati) yang juga pernah bertugas Bareskrim Polri tahun 2010, 2015, dan 2018.

Pria kelahiran Pemalang, Jawa Tengah pada Oktober 1968 itu merupakan Lulusan Akademi Kepolisian (Akpol Polri) pada tahun 1990.

Sebelum ditugaskan sebagai Kapolda Metro Jaya gantikan Irjen Fadil Imran, Karyoto bertugas di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).


 

Ia menjabat sebagai Deputi Penindakan KPK dan menangani sejumlah kasus besar. Salah satunya adalah korupsi izin ekspor benih lobster yang menyeret Menteri KKP kala itu, Edhy Prabowo.

Baca Juga: Listyo Sigit Prabowo Kapolri, Muncul Nama Irjen Pol Karyoto sebagai Kandidat Kabareskrim

Irjen Karyoto juga pernah menjabat sebagai Wakapolda DIY pada 2 Agustus 2019 hingga April 2020.

Pada 14 April 2020 ia resmi dilantik menjadi Deputi Penindakan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Jenderal bintang dua itu malang melintang di dinas kepolisian, terutama di bidang reserse.

Dia pernah menjadi pamen Bareskrim Polri sampai ditugaskan jadi Kapolres Ketapang.

Selain itu, ia pernah menjabat sebagai Kasubdit III Dittipidkor Bareskrim Polri dan Direskrimum Polda DIY pada 2014 sebelum diangkat jadi Wakapolda DIY. 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.