JAKARTA, KOMPAS.TV - Menjelang perayaan Imlek 2025, mengunjungi kawasan pecinan atau chinatown bisa menjadi pilihan yang menarik untuk merasakan nuansa budaya Tionghoa yang kental.
Hampir di setiap daerah di Indonesia, terdapat chinatown dengan arsitektur khas, tradisi yang unik, dan kuliner autentik yang memikat.
Dilansir dari laman Kemenparekraf, berikut adalah 7 chinatown paling populer di Indonesia yang wajib Anda kunjungi untuk menyambut Imlek 2025:
Baca Juga: 9 Tradisi yang Diyakini Bisa Datangkan Keberuntungan di Tahun Baru Imlek 2025
Pantjoran PIK menjadi destinasi favorit untuk merayakan Imlek di Jakarta.
Gapura merah megah yang khas menyambut Anda di pintu masuk, menciptakan suasana oriental yang memukau.
Berbagai pertunjukan budaya seperti barongsai, musik guzheng, tarian seribu tangan, dan atraksi tai chi menambah semarak suasana.
Jangan lupa mencicipi beragam kuliner khas yang tersedia di area ini.
Sebagai salah satu pecinan tertua di Jakarta, Glodok memiliki daya tarik sejarah yang kuat.
Kawasan ini dipenuhi bangunan bergaya Tionghoa yang masih kokoh meskipun sudah berusia ratusan tahun.
Tempat ibadah seperti Wihara Budhi Dharma dan Kelenteng Tang Seng Ong See menjadi pusat kegiatan selama Imlek.
Selain itu, Anda juga bisa berburu kuliner legendaris dan pernak-pernik khas Imlek di sini.
Jalan Cibadak, ikon chinatown di Bandung, menjadi semakin meriah menjelang Imlek.
Ornamen khas Tionghoa menghiasi sepanjang jalan, menciptakan suasana pecinan yang kental.
Daya tarik utamanya adalah Wihara Satya Budhi, wihara tertua di Bandung yang menjadi pusat perayaan Imlek dengan berbagai tradisi unik dan atraksi budaya.
Imlek di Kampung Sudiroprajan, Solo menghadirkan tradisi khas yang memadukan budaya Tionghoa dan Jawa.
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.