Kompas TV entertainment film

Ulasan Film Mendadak Dangdut (2025): Sentuhan Baru, Komedi Segar, dan Drama Keluarga yang Menghibur

Kompas.tv - 13 Mei 2025, 16:30 WIB
ulasan-film-mendadak-dangdut-2025-sentuhan-baru-komedi-segar-dan-drama-keluarga-yang-menghibur
Poster film Mendadak Dangdut (2025). (Sumber: Instagram @mendadakdangdut.movie)
Penulis : Birgita Mutiara | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Film Mendadak Dangdut kembali hadir di tahun 2025 dengan kemasan baru. Disutradarai langsung oleh Monty Tiwa—pencetus ide dan penulis naskah Mendadak Dangdut versi 2006—film ini menjadi sebuah proyek yang memadukan nostalgia dan penyegaran cerita.

Kali ini, Sinemart dan Amadeus Sinemagna mempersembahkan deretan bintang baru, seperti Anya Geraldine (Naya), Nurra Datau (Lola), Keanu Angelo (Wawan), Joshua Pandelaki (Ayah), Oppie Kumis (Babeh), Wika Salim (Tata), Fajar Nugra (Wendoy), serta penampilan spesial dari Dwi Sasono, aktor dari versi original.

Plot Lama, Masalah Baru

Mendadak Dangdut (2025) masih membawa benang merah dari versi terdahulu, namun dengan konflik yang lebih relevan dan menyentuh sisi emosional keluarga.

Naya Wardhani, seorang penyanyi sukses dari Ibu Kota, harus melarikan diri ke Desa Singalaya setelah dijebak sebagai pembunuh manajernya, Zul (Calvin Jeremy), oleh sang produser, Thomas (Sadha Triyudha).

Ia kabur bersama adiknya, Lola, dan sang ayah yang menderita Alzheimer. Di desa inilah, Naya bertemu Wawan (Keanu Angelo), kibordis grup orkes dangdut Ria Buana.

Baca Juga: Anya Geraldine Jadi Biduan di Film Mendadak Dangdut yang Penuh Tawa dan Perjuangan

Dari sinilah perjalanan baru dimulai. Naya, penyanyi Ibu kota, perlahan menjelma menjadi penyanyi dangdut pantura.

Namun Mendadak Dangdut (2025) bukan sekadar kisah pelarian atau musik. Film ini mengangkat dinamika keluarga yang rapuh namun penuh cinta.

Bagaimana dua bersaudara mencoba merawat sang ayah, berdamai dengan masa lalu, dan menghadapi kenyataan pahit secara bersama-sama.

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV




KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x