JAKARTA, KOMPAS.TV - Film kriminal musikal yang dibintangi Emilia Perez menyabet 13 nominasi di ajang Oscar 2025.
Melansir The Guardian, film tersebut memperoleh 13 nominasi saat diumumkan pada hari Kamis (23/1/2025).
Tiga nominasi lebih banyak daripada Crouching Tiger, Hidden Dragon pada tahun 2001 dan Roma pada tahun 2018.
Lalu ada juga Karla Sofía Gascón, yang menandai pertama kalinya seorang aktor transgender dinominasikan untuk Oscar.
Elliot Page dinominasikan untuk Juno pada tahun 2008, dan 12 tahun sebelum ia bertransisi.
Baca Juga: Kisah Ritual Menikah dengan Makhluk Gaib, Film Pengantin Iblis Tayang 29 Januari 2025
Film Audiard juga masuk dalam daftar nominasi untuk aktris pendukung (untuk Zoe Saldaña), sutradara, film, skenario adaptasi, film internasional, penyuntingan, sinematografi, tata rias dan tata rambut, musik orisinal, suara terbaik, dan dua kali untuk lagu orisinal.
Sementara itu, The Brutalist, film epik berdurasi tiga setengah jam karya Brady Corbet, yang bercerita tentang seorang arsitek Hungaria, diperankan oleh Adrien Brody, meraih 10 nominasi.
Begitu pula Wicked, adaptasi pertunjukan Broadway yang sukses di box office. Berikut sederet nominasi Oscar 2025:
Nominasi Oscar untuk Film Terbaik:
Nominasi Oscar untuk Sutradara Terbaik:
Nominasi Oscar untuk Aktris Terbaik:
Nominasi Oscar untuk Aktor Terbaik:
Nominasi Oscar untuk Aktris Pendukung Terbaik:
Nominasi Oscar untuk Aktor Pendukung Terbaik:
Nominasi Oscar untuk Skenario Orisinal Terbaik:
Nominasi Oscar untuk Skenario Adaptasi Terbaik:
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.