Kompas TV ekonomi loker

KAI Services Buka Lowongan Kerja Terbaru untuk SMA/SMK, Usia 35 Tahun Bisa Mendaftar

Kompas.tv - 20 Januari 2025, 08:12 WIB
kai-services-buka-lowongan-kerja-terbaru-untuk-sma-smk-usia-35-tahun-bisa-mendaftar
Lowongan kerja KAI Services terbaru (Sumber: Instagram/rmu.career)
Penulis : Dian Nita | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - PT Reska Multi Usaha atau KAI Services membuka lowongan kerja untuk lulusan SMA/SMK.

Pada rekrutmen ini, KAI Services membutuhan posisi sebagai Petugas Perbaikan dan Perawatan MEP (Mechanical Electrical Plumbing).

Lowongan kerja dibuka hingga 25 Januari 2025. Bagi yang berminat, harap segera mempersiapkan dokumen yang dispersyaratkan.

Baca Juga: Ada Siklon Tropis SEAN, 4 Wilayah Waspada Potensi Hujan Lebat dan Angin Kencang hingga Malam Ini

Berikut kualifikasi dan cara daftar lowongan kerja KAI Services 2025.

Kualifikasi:

  • Pria
  • Usia 18 dan maksimal 35 tahun;
  • Pendidikan minimal SLTA Sederajat jurusan kelistrikan, mekanikal elektrikal
  • Diutamakan memiliki pengalaman di bidang pekerja kelistrikan dan perawatan bangunan
  • Memiliki kemampuan di bidang kelistrikan dan perawatan bangunan

Deskripsi pekerjaan

  • Memeriksa dan memastikan alat kerja dan fasilitas stasiun berfungsi dengan baik;
  • Mengoperasikan peralatan dan fasilitas staiun seperti elevator, eskalator, pendingin udara, penerangan dan fasilitas lainnya yang terkait dengan alur pekerjaan
  • Menjaga dan memelihara fasilitas stasiun
  • Bersedia ditempatkan di Karawang , Halim, Tegal Luar dan Padalarang

Persyaratan dokumen

  • Fotokopi KTP;
  • Fotokopi NPWP;
  • Fotokopi kartu keluarga terbaru;
  • A S L I Surat keterangan sehat dan Buta Warna yang diterbitkan oleh Puskesmas / Rumah Sakit;
  • A S L I Surat Lamaran Kerja yang sudahditandatangani;
  • A S L I Daftar riwayat hidup/Curriculum Vitae (CV);
  • Fotokopi SKCK yang masih berlaku dan sudah dilegalisir;

Baca Juga: [FULL] Respons Jokowi-Muzani hingga 'Sinyal' Unggahan Puan soal Pertemuan Prabowo & Megawati

  • Foto berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 2 lembar background warna merah;
  • Fotokopi Ijazah terakhir;
  • Fotokopi Transkip Nilai;
  • Fotokopi kartu BPJS Kesehatan;

Seluruh Dokumen Dimasukkan dalam 1 (satu) map snelhecter dan dibawa pada saat pemanggilan

Pendaftaran lowongan kerja KAI Services ini dilakukan secara online melalui laman karir.reska.id.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x