Kompas TV bisnis kebijakan

Langkah Inisiatif Sri Mulyani untuk Percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional

Kompas.tv - 6 Agustus 2020, 19:21 WIB
langkah-inisiatif-sri-mulyani-untuk-percepatan-pemulihan-ekonomi-nasional
Menteri Keuangan Sri Mulyani di Program PEN untuk Dukung Korporasi, Rabu (29/07/2020) (Sumber: Instagram @smindrawati)
Penulis : Sadryna Evanalia

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Keuangan Sri Mulyani menyebut pertumbuhan ekonomi Indonesia pada Q1 sebesar 2,97% yang menunjukkan pandemi Covid-19 telah mempengaruhi aktivitas ekonomi nasional.

Ia juga menjelaskan pertumbuhan mengalami minus 5,32% dikarenakan kegiatan ekonomi mengalami penurunan cukup tajam di bulan April dan Mei. Namun di bulan Juni terlihat terjadi pembalikan tren yang mulai tumbuh kembali. Tren kegiatan ekonomi ini diharapkan bisa terjaga di Q3.

Baca Juga: Menteri Keuangan Sri Mulyani Sebut Indonesia Belum Resesi, Ini Alasannya

Menurut Sri Mulyani pemerintah akan melakukan berbagai langkah inisiatif percepatan program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

Dikutip dari penjelasan Sri Mulyani di akun Instagramnya (6/8/2020), langkah inisiatif tersebut adalah:

  • Pemberian tambahan bantuan keringanan biaya listrik untuk industri, sehingga sektor industri cukup membayar tagihan sesuai pemakaian tanpa dikenakan minimum tagihan (abonemen) seperti biasa. Total anggaran yang disiapkan sebesar Rp3,1 triliun.
  • Pemberian insentif pajak berupa tambahan diskon cicilan PPh 25 dari 30% ke 50%.
  • Perluasan program bantuan sosial, baik jangkauan maupun bentuk bantuannya.
  •  Tambahan bantuan beras untuk 10 juta kelompok Penerima Program Keluarga Harapan (PKH) total Rp4,6 triliun
  • Bantuan Tunai Rp500 ribu untuk penerima Kartu Sembako di luar PKH total Rp5 triliun, - Ketahanan Pangan dan Perikanan total Rp1,5 triliun
  • Bantuan Produktif untuk 12 juta UMKM (Rp2,4 juta per UMK) total Rp28 trilun.
  • Pemerintah juga sedang mengkaji bantuan gaji Rp600 ribu untuk 4 bulan bagi 13 juta pekerja, dengan total anggaran sebesar Rp31,2 triliun.
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Sri Mulyani Indrawati (@smindrawati) on

Baca Juga: Sri Mulyani: Pemerintah Siapkan Bantuan Gaji untuk Pekerja dengan Upah di Bawah Rp 5 Juta

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x