Kompas TV regional berita daerah

Risma Klaim Surabaya Masuk Zona Hijau Covid-19

Kompas.tv - 4 Agustus 2020, 10:43 WIB
Penulis : KompasTV Surabaya

Surabaya, KompasTV Jawa Timur. - Wali Kota Surabaya, Tri Risma Harini menyatakan kota Surabaya, saat ini berada di Zona Hijau Covid-19 karena jumlah kasus positif menurun dan pasien yang sembuh meningkat.

Hal ini disampaikan Risma saat melakukan rapat dengan sejumlah pedagang melalui video conference.

Namun, Risma tetap mengimbau agar warga tetap waspada karena dua daerah yang bersebelahan dengan kota Surabaya yakni kabupaten Gresik dan Sidoarjo masih Zona Kuning.

Risma juga menyampaikan bahwa akan segera membuka sektor usaha di pasar tradisional maupun lainnya, namun wajib menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan Virus Corona.

#Surabaya #Jatim #Covid19 #Corona #Zona #Hijau #Risma #Wali #Kota

MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :

facebook : https://www.facebook.com/kompastvjatim

instagram : https://www.instagram.com/kompastvjatim

twitter : https://twitter.com/kompastvjatim



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.