Kompas TV nasional berita kompas tv

Berikut Pantauan Arus Mudik Menjelang Idul Adha

Kompas.tv - 30 Juli 2020, 19:30 WIB

KOMPAS.TV - Jelang hari raya kurban, Wakapolri Komjem Eddy Pramono, pantau langsung jalur lalu lintas mudik dari Jakarta hingga Brebes menggunakan helikopter.

Dari pantauan udara, arus lalu lintas dari Jakarta menuju Cikopo terpantau lancar.

Begitu juga arus lalu lintas yang terpantau dari Cikopo menuju pintu tol Brebes.

Diprediksi puncak kemacetan arus mudik Idul Adha terjadi malam ini.

Peningkatan kendaraan pemudik dari arah Jakarta terjadi di Gerbang Tol Cikampek Utama, Jawa Barat.

Sejumlah titik kemacetan yang harus diwaspadai di antaranya KM 48 lokasi pertemuan arus lalin dari jalan tol layang dan jalan bawah, kemudian KM 57 rest area serta gerbang tol Cikampek Utama.

Meski arus lalu lintas masih lancar, buka tutup rest area di KM 57 disiapkan jika kemacetan terjadi.

Ramainya arus mudik juga terpantau di Jembatan Suramadu dari sisi Surabaya menuju Madura.

Kendaraan roda dua mendominasi lalu lintas yang menyeberang ke Madura melewati Jembatan Suramadu.

Diperkirakan, puncak arus mudik di Jembatan Suramadu akan terjadi pada Kamis sore (30/07/2020), dan Jumat pagi (31/07/2020), setelah Sholat Ied.

Sudah menjadi tradisi saat menjelang Idul Adha, warga Madura yang merantau memilih pulang kampung yang disebut toron.

Untuk antisipasi penyebaran covid-19 bagi para pemudik jalur laut, petugas pelabuhan kamal bangkalan memberlakukan protokol kesehatan yang ketat.

Selain penyemprotan disinfektan, semua penumpang yang baru turun di pelabuhan juga diperiksa kesehatannya.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.