Kompas TV olahraga kompas sport

Samai Rekor Kaka di AC Milan, Ini Pencapaian Hakan Calhanoglu

Kompas.tv - 30 Juli 2020, 12:01 WIB
samai-rekor-kaka-di-ac-milan-ini-pencapaian-hakan-calhanoglu
Pemain AC Milan, Hakan Calhanoglu. (Sumber: Instagram@acmilan)
Penulis : Haryo Jati

GENOA, KOMPAS.TV - Gelandang AC Milan, Hakan Calhanoglu membukukan rekor anyar bersama timnya saat menang 4-1 atas Sampdoria.

Kemenangan tersebut dicapai Milan di Luigi Ferraris pada pekan ke-37, Serie A, Kamis (30/7/2020) dini hari WIB.

Calhanoglu berhasil menyamai pencapaian pemain legendari Milan, Kaka di pertandingan tersebut.

Baca Juga: Buat 2 Gol saat Milan Kalahkan Sampdoria, Ibrahimovic: Saya seperti Benjamin Button

Seperti dilansir dari Opta, Calhanoglu setidaknya mampu menciptakan satu assist berbuah gol di lima pertandingan beruntun.

Terakhir kali rekor itu dibuat Kaka pada 2008. Calhanoglu memang menjadi kretair dari gol kedua Zlatan Ibrahimovid di menit ke-58.

Pemain timnas Turkit tersebut juga sukses mencetak gol kedua Milan di menit ke-52.

Bagi Milan, hasil positif tersebut membuat mereka tak terkalahkan di 11 pertandingan terakhir.

Klub berjulukan I Rossoneri itu juga sukses menduduki posisi keenam klasemen sementara Serie A dengan torehan 63 poin.

Baca Juga: Juventus Dikalahkan Cagliari, Sarri Khawatirkan Timnya Kelelahan

Posisi mereka pun dipastikan tak akan berubah, mengingat selish dengan AS Roma yang satu tingkat di atas mereka mencapai 4 poin.

Sedangkan Napoli yang berada satu posisi di bawah mereka juga masih berbeda 4 poin.

Dengan sisa satu pertandingan lagi di Serie A, Milan pun dipastikan lolos ke kualifikasi Liga Europa pada musim depan.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x