Kompas TV olahraga kompas sport

Mohamed Salah Sampaikan Salam Perpisahan untuk Dejan Lovren

Kompas.tv - 27 Juli 2020, 23:19 WIB
mohamed-salah-sampaikan-salam-perpisahan-untuk-dejan-lovren
Dejan Lovren dan Mohamed Salah saat merayakan keberhasilan Liverpool juara Premier League 2019/2020. (Sumber: Instagram@liverpoolfc)
Penulis : Haryo Jati

LIVERPOOL, KOMPAS.TV - Keputusan hengkangnya bek senior Liverpool, Dejan Lovren rupanya cukup membuat Mohamed Salah sedih.

Keduanya memang merupakan sahabat baik dan kerap memamerkan keakrabannya pada sejumlah video.

Keduanya pun kerap melontarkan lelucon bahkan saling mengerjai satu sama lain.

Baca Juga: Dejan Lovren Tinggalkan Liverpool dan Gabung Zenit St. Petersburg

Keputusan Lovren untuk hengkang dan bermain di Rusia bersama Zenit St. Petersburg musim depan, jelas membuat Salah kehilangan.

Penyerang timnas Mesir itu pun mengucapkan salam perpisahan untuk bek berusia 31 tahun tersebut.

“Saya tak tahu bagaimana mengatakannya kawan, juga bagaimana perasaan saya kawan. Tapi, kami akan merindukanmu kawan, khususnya saya. Anda merupakan pemain hebat, teman baik bagi saya” ujar Salah pada video di Instagram Liverpool.

“Kami akan merindukanmu, saya juga. Saya mencintaimu. Anda teman terbaik di dalam dan di luar lapangan, jadi terima kasih atas apa yang Anda berikan untuk klub dan saya. Saya doakan yang terbaik di masa depan Anda,” lanjutnya.

Baca Juga: Mengenal Striker Terkuat di Muka Bumi yang Diundang Klopp ke Penobatan Juara Liverpool

Lovren memutuskan hengkang dari Liverpool, setelah melihat peluangnya untuk bermain cukup kecil meski ikut serta dalam memberikan gelar juara Premier League perdana untuk tim Merseyside itu.

Dia akhirnya bergabung dengan Zenit yang mau mengeluarkan biaya transfer sebesar 11 juta poundsteetara Rp240 miliar.

Kabarnya, pemain timnas Kroasia tersebut dikontrak oleh klub besar Rusia itu dengan durasi tiga tahun.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x