Kompas TV olahraga kompas sport

Timnas Indonesia U-20 Diharap Tak Gunakan Pemain Naturalisasi di Piala Dunia U-20

Kompas.tv - 13 Juli 2020, 21:12 WIB
timnas-indonesia-u-20-diharap-tak-gunakan-pemain-naturalisasi-di-piala-dunia-u-20
Pemain Timnas Indonesia U-19. (Sumber: PSSI)
Penulis : Haryo Jati

MALANG, KOMPAS.TV - Asisten Pelatih Arema FC, Charis Yulianto mengungkapkan harapannya kepada timnas Indonesia U-20 yang akan berlaga di Piala Dunia U-20.

Mantan bek tangguh tersebut mengatakan keinginannya agar Garuda Muda tak menggunakan pemain naturalisasi.

Sebeumnya, PSSI berencana mencari pemain naturalisasi atau keturunan Indonesia untuk bermain dengan timnas U-20 di Piala Dunia U-20.

Sejumlah nama pun dikabarkan sudah muncul, meski PSSI belum mengungkapkan siapa yang akan mereka pilih.

Charis mengungkapkan saat ini Indonesia memiliki pemain muda dengan potensi dan kualitas yang bagus.

“Saya pikir jangan ya untuk naturalisasi. Banyak pemain muda U-19 terutama di posisi belakang yang bagus-bagus,” katanya dikutip dari Bolasport.com.

Meski begitu, Charis menyerahkan semua keputusan terhadap pelatih timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong.

Mantan pemain PSM Makassar dan Arema Malang itu merasa keberadaan Shin Tae-yong bisa memoles para pemain muda menjadi lebih baik.

Apalagi, pelatih berusia 51 tahun itu memiliki pengalaman melatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018.

“Sebenarnya banyak potensi yang dimiliki pemain muda dan sudah masuk ke klub Liga 1,” katanya.

“Tentu dengan adanya Shin Tae-yong semoga saja menjadi motivasi kepada pemain karena dia pelatih kelas dunia,” tegas Charis.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x