Kompas TV regional berita daerah

Polda Jateng Panen Raya Ikan Untuk Ketahanan Pangan

Kompas.tv - 10 Juli 2020, 12:43 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Pandemi Covid-19 yang berdampak terhadap perekonomian terutama di Wilayah Jawa Tengah, menjadi pemicu jajaran Polda Jateng untuk turut membantu masyarakat yang terkena dampak Covid-19. Dengan memfungsikan lahan tidur, jajaran Polda Jateng terutama dari kesatuan Ditpolairud membuat kolam ikan. Dengan mengajak serta masyarakat sekitar, kolam tersebut diisi dengan aneka jenis ikan. 

Kini setelah 4 bulan berlalu, kolam ikan tersebut telah membuahkan hasil yang lumayan. Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Lutfi dan Pangdam IV Diponegoro Mayjend TNI Bakti Agus Fadjari, serta Walikota Semarang Hendrar Prihadi, turut serta dalam panen raya ikan yang diperuntukan bagi ketahanan pangan. 

Setidaknya ada sekitar 5,4 ton ikan yang berhasil dipanen. Hasil panen tersebut sebagian dikonsumsi dan sebagian dijual, dimana hasilnya diperuntukan bagi ketahanan pangan. 

Keberhasilan panen ikan ini akan dijadikan model untuk membuat kolam ikan di daerah lainnya. Kapolda akan menggandeng kepala daerah untuk bersama-sama menghidupkan lahan kosong untuk difungsikan. 

Pemanfaatan lahan yang tidak terpakai di Pesisir Pantai Utara Kota Semarang ini sebagai wujud Polri ikut membantu Pemerintah Daerah dalam program ketahanan pangan pada masa pandemi Covid-19, khususnya di Jawa Tengah. 

#KetahananPangan #Covid-19 #Ikan

 

 

 

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x