Kompas TV regional berita daerah

Unsyiah Desinfektan Ruang Ujian

Kompas.tv - 6 Juli 2020, 15:52 WIB
Penulis : KompasTV Aceh

BANDA ACEH, KOMPAS.TV- Panitia seleksi ujian masuk Unsyiah semprot disinfektan ruangan peserta ujian, Minggu (05/07/2020).

Penyemprotan disinfektan ini dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran covid-19 pada peserta ujian.

Baca Juga: Obyek Wisata Indoor Kembali Di tutup

Penyemprotan dilakukan terutama pada benda-benda yang sering dipegang, seperti gagang pintu, kursi, meja, dan komputer.

Hal ini dilakukan pasca semakin bertambahnya pasien covid 19 di Aceh. apalagi penderita positif corona di Aceh didominasi oleh orang tanpa gejala atau OTG.

Rektor Universitas Syiah Kuala, Prof. Dr. Ir. Samsul Rizal, M.Eng menjelaskan bahwa potensi penyebaran virus korona tergolong tinggi di Aceh. Unsyiah menginginkan pelaksanaan ujian seleksi masuk perguruan tinggi harus bebas dari covid-19.

“Aktisipasi penyebaran virus corona yang semakin meningkat di Aceh, salah satu caranya melakukan disinfektan agar peserta ujian bisa terhindar dari virus yang mematikan ini,” ungkap Samsul.

Sedikitnya 9.229 peserta yang mengikuti ujian berasal dari Banda Aceh dan sekitarnya, sedangkan peserta dari luar provinsi Aceh mengikuti ujian di lokasi asal mereka secara online. Unsyiah juga telah melakukan koordinasi dengan pemerintah Banda Aceh untuk melakukan rapid test jika ada peserta dari luar Aceh.

#aceh #unsyiah #ujian



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x