Kompas TV entertainment musik

Wow, Video Klip "Kepastian" Aurel Hermansyah Geser BLACKPINK di Trending No 1 Youtube!

Kompas.tv - 5 Juli 2020, 16:42 WIB
wow-video-klip-kepastian-aurel-hermansyah-geser-blackpink-di-trending-no-1-youtube
Video Klip Kepastian milik Aurel Hermansyah Geser Blackpink di Trending No 1 Youtube (Sumber: Instagram/@aurelie.hermansyah)
Penulis : Dian Septina

Video klip Kepastian milik Aurel Hermansyah berhasil menempati trending nomor 1 di Youtbe Indonesia, Minggu (5/7/2020).

Posisi itu sekaligus menggantikan video klip dari single terbaru girlband K-Pop BLACKPINK, ‘How You Like That’. Melihat pencapaiannya itu, Aurel mengaku tak menyangka dan tak mampu berkata-kata lagi.

“Alhamdulillah.. Gak bisa berkata-kata. Terima kasihh buat semua yg udah support utk single terbaru ku “Kepastian” setelah sekian lama gak Keluarin Lagu,” kata Aurel di akun Instagramnya.

“Sekali lagi Terima kasih ya Allah.. dan untuk keluarga, emak2, adik2, kakak, bapak2 onlineku. Tanpa kalian aku belum tentu bisa sprt ini..,” lanjut Aurel.

Baca Juga: Krisdayanti Tak Izinkan Aurel Hermansyah Nikah Muda, Ini Alasannya

Anang Hermansyah dan Ashanty menuturkan rasa bangganya terhadap pencapaian Aurel Hermansyah.

“Selamat kakak #trending1 #kepastian. Terima kasih yang sudah mendengarkan lagu @aurelie.hermansyah,” tulis Anang memberikan selamat untuk pencapaian putrinya itu di Instagramnya.

"Aku selalu percaya dengan kamu. Dan sekarang kami sangat bangga dengan kamu kakak @aureliehermansyah," tulis Ashanty di Instagram.

Tak hanya di Indonesia, single ciptaan Ade Govinda tersebut berhasil masuk ke Top Trending YouTube di empat negara lannya, yaitu Indonesia, Malaysia, Singapura, Taiwan, dan Hong Kong.

Lagu Kepastian mengisahkan tentang penantian dan harapan seseorang dalam sebuah kepastian di hubungannya. Ade Govinda mengaku lagu tersebut juga memberikan sebuah pesan bahwa dalam sebuah hubungan memang harus ada kepastian.

Baca Juga: Seperti Ini Mobil Incaran Atta Halilintar untuk Acara Pernikahannya dengan Aurel

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x