Kompas TV TALKSHOW rosi

Sanggupkah Risma Penuhi Target Jokowi? - ROSI

Kompas.tv - 4 Juli 2020, 22:03 WIB

Saat berkunjung ke Surabaya pada 25 Juni 2020 lalu, Presiden Jokowi memberi target dua minggu untuk menurunkan angka corona di daerah itu. Saat itu, Wali Kota Surabaya mengaku seluruh jajarannnya sudah bekerja keras untuk menurunkan angka corona di Surabaya.

Namun Risma menyampaikan memang beberapa rumah sakit di Surabaya masih ada yang kekurangan seperti ventilator, Alat Pelindung Diri (APD), dan masker N95.

Risma mengatakan untuk memenuhi kekurangan tersebut, salah satunya APD, Risma pun bergerak cepat mencari bantuan lainnya. Sebagai contoh, saat Pemkot mendapat bantuan APD dari Menteri kesehatan, ia langsung membagikannya ke 50 rumah sakit yang tersebar di seluruh Kota Surabaya.

Selain mendapat kunjungan Presiden, Kota Surabaya pun dikunjungi Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto pada dua Juli lalu. Terawan datang untuk melihat perkenbangan penanganann corona di Surabaya.

Selengkapnya, hanya di dialog Rosianna Silalahi bersama Tri Rismaharini (Wali Kota Surabaya) dan Suko Widodo (Pakar Komunikasi Politik Universitas Airlangga) dalam Talkshow ROSI episode Ada Apa dengan Risma? Tayang 2 Juli 2020 WIB di Kompas TV Independen Tepercaya.

Jangan lewatkan dialog seru lainnya di program ROSI setiap hari Kamis pukul 20.00 WIB hanya di @kompastv. Independen Tepercaya.

Dan follow akun Instagram talkshow ROSI @rosi_kompastv juga Twitter di @Rosi_KompasTV.

#RosiKompasTV #TalkshowRosi #Rosi #KompasTV #Talkshow #WaliKotaSurabaya #WaliKota #Surabaya #TriRismaharini #Risma



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x