Kompas TV olahraga kompas sport

Terbaik di Sesi Latihan GP Austria, Lewis Hamilton Girang Bisa Kembali Membalap

Kompas.tv - 4 Juli 2020, 17:10 WIB
terbaik-di-sesi-latihan-gp-austria-lewis-hamilton-girang-bisa-kembali-membalap
Pembalap Mercedes-AMG, Lewis Hamilton. (Sumber: Instagram@mercedesamgf1)
Penulis : Haryo Jati

KOMPAS.TV - Motivasi pembalap Mercedes-AMG, Lewis Hamilton meninggi setelah melakoni sesi latihan jelang GP Austria.

Pembalap asal Inggris itu menjadi yang tercepat pada P1 dan P2 di Red Bull Ring, Jumat (3/7/2020) waktu setempat.

Hamilton pun semringah bisa kembali turun laga pada balapan perdana di musim ini.

Baca Juga: Dukung Black Lives Matters, Pembalap F1 Akan Berlutut Satu Kaki di GP Austria

Juara bertahan F1 itu harus menunggu cukup lama sebelum kembali membalap.

Pasalnya, sejumlah balapan harus dibatalkan dan ditunda karena wabah Covid-19.

“Rasanya begitu hebat bisa kembali (mengemudi). Membutuhkan waktu yang lama untuk bisa kembali (membalap),” ujarnya dikutip dari Sky Sports.

Baca Juga: Dapat Izin, GP Austria Akan Jadi Balapan Pembuka F1 2020

Meski meraih hasil bagus saat latihan, Hamilton tak mau merasa berada di atas angin.

“Hasil ini jelas bagus, tapi Anda tak boleh terlalu bergantung pada hasil latihan. Beberapa pembalap mungkin menghemat asupan bensin. Kami harus menghadapinya dengan penuh kewaspadaan,” tuturnya.

Babak kualifikasi GP Austria  akan dilaksanakan Sabtu (4/7/2020) malam, sementara itu balapan utama akan dilaksanakan Minggu (5/7/2020) malam.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x