Kompas TV nasional sapa indonesia

Penerapan Ganjil Genap Kios Pasar, Tidak Semua Kios Buka

Kompas.tv - 16 Juni 2020, 11:25 WIB
Penulis : Merlion Gusti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Hari ini pasar Rawasari Jakarta Pusat sudah menerapkan sistem ganjil genap bagi seluruh kios. 

Hal ini dilakukan menyusul ditemukannya 14 pedagang yang dinyatakan positif corona, di pasar Rawasari.

Selain itu, Kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, kembali beroperasi pada Senin (15/06/2020), setelah sebelumnya ditutup selama masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

Pembukaan Pasar Tanah Abang diikuti dengan penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Salah satunya adalah membatasi jumlah pengunjung dan pedagang dengan menerapkan sistem buka tutup toko ganjil genap.

Pedagang dengan nomor ruko ganjil akan beroperasi di tanggal ganjil begitupun dengan pedagang yang memiliki nomor ruko genap akan beroperasi di tanggal genap.

Jika ada pelanggar yang melanggar, pihak PD Pasar Jaya akan menutup ruko tersebut.

"Sanksi pasti ada, kalau nggak nurut juga, kiosnya akan ditutup. Yang terpenting adalah nurut," kata Direktur Utama Perumda Pasar Jaya Arief Nasrudin.
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.