Kompas TV nasional berita kompas tv

Jika Prabowo Subianto Maju Pilpres 2024, Apa Kata Gerindra dan Hasil Survei Terkini?

Kompas.tv - 12 Juni 2020, 19:11 WIB
jika-prabowo-subianto-maju-pilpres-2024-apa-kata-gerindra-dan-hasil-survei-terkini
Ketum Partai Gerindra, Prabowo Subianto melambaikan tangannya kepada Wartawan di HUT Ke-12 Partai Gerindra, Kamis (6/2/2020) (Sumber: KOMPASTV/NILUH/RAJIS)
Penulis : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jika Prabowo Subianto maju pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, menurut Andre Rosiade, Anggota Badan Komunikasi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra, Prabowo masih mendapatkan dukungan kuat.

Baca Juga: Terkait Prabowo Diminta Jadi Ketum Gerindra, Sandiaga: Kepemimpinan Prabowo Masih Dibutuhkan

Andre yang juga Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra Sumatera Barat (Sumbar) mencontohkan, sebagian besar warga Sumbar menginginkan Ketua Umum Gerindra itu maju lagi di Pilpres 2024. 

"Kami meyakini (elektabilitas Prabowo masih kuat). Misal, saya sebagai Ketua DPD Gerindra Sumbar, aspirasi masyarakat Sumbar memang masih menginginkan Pak Prabowo maju. Dukungannya kuat," kata Andre saat dihubungi Kompas.com, Jumat (12/6/2020). 

Namun, Andre mengatakan, keputusan soal pencapresan itu belum akan disampaikan dalam waktu dekat. 

Menurut Andre, Prabowo telah menyatakan bahwa perihal pencapresan 2024 diputuskan menjelang pilpres. 

"Kader Gerindra memang menginginkan beliau lagi untuk maju. Tapi beliau (saat Rapimnas) bilang, biasanya (diputuskan) 6 bulan sebelum pilpres nanti. Masih jauh sekarang," tutur Andre. 

Andre yakin Prabowo akan betul-betul mempertimbangkan aspirasi para kader dan dukungan rakyat dan mengambil keputusan terbaik. 

"Beliau akan mengambil keputusan objektif dan rasional melihat dinamika masyarakat. Bagi kami, kalau ada dukungan masyarakat untuk Pak Prabowo ya mesti maju," katanya. 

Sebelumnya, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan, Prabowo akan menetapkan keputusan soal pencalonan presiden 2024 dalam waktu dekat. 

Namun, Muzani tak menyebutkan secara pasti kapan keputusan itu diumumkan. 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x