Kompas TV video cerita indonesia

[FULL] Anies Perpanjang PSBB, DKI Jakarta Masuk Masa Transisi

Kompas.tv - 4 Juni 2020, 15:09 WIB
Penulis : Theo Reza

JAKARTA, KOMPASTV – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali perpanjang masa PSBB di DKI Jakarta hingga waktu yang tidak ditentukan.

Perpanjangan ini sekaligus menjadi masa transisi secara bertahap menuju keadaan yang aman dan kondusif dan terjadwal hingga akhir Juni 2020.

Anies sampaikan data yang didapat masih banyak sejumlah wilayah di DKI Jakarta yang memiliki potensi penyebaran covid-19 yang cukup tinggi.

"Ada wilayah yang masih merah karena itu masih berstatus PSBB, tetapi di sisi lain, kita sudah mulai melakukan masa transisi," ujar Anies di Balai Kota, Kamis (6/5/2020).

Baca Juga: PSBB Diperpanjang, Anies: DKI Jakarta Menuju Masa Transisi

Dalam masa transisi kegiatan sosial ekonomi juga akan mulai dibuka namun secara bertahap dan ada batasan yang harus di taati.

Selain itu mulai besok Juma’t (5/5/2020) Kegiatan di Masjid, Musala, vihara, gereja, klenteng sudah mulai dibuka.

Namun kegiatan di gedung sekolah juga masih belum dibuka sebelum DKI Jakarta dalam kondisi Aman.

Sehingga kegiatan belajar mengajar masih diimbau dilakukan di rumah.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x