Kompas TV regional berita daerah

Gugus Tugas: 130 Anak di Jawa Timur Positif Corona

Kompas.tv - 2 Juni 2020, 23:43 WIB
Penulis : Christandi Dimas

SURABAYA, KOMPAS.TV - Di Kota Surabaya, jumlah anak yang terpapar virus corona atau Covid-19 mencapai 130 kasus.

Satgas Penanganan Covid-19 Jawa Timur mencatat jumlah anak balita atau anak di bawah lima tahun yang tertular virus corona mencapai 1.75 persen dari keseluruhan pasien corona yang terdata, yaitu mencapai 4.920 orang.

Selain anak, data yang diminili Pemerintah Provinsi Jawa Timur memperlihatkan bahwa jumlah pasien virus corona atau Covid-19 berjenis laki-laki lebih banyak, mencapai 54 persen.

Sebelumnya, Jawa Timur kini menjadi episentrum kasus corona atau Covid-19 di Indonesia.

Wilayah Surabaya menjadi yang zona hitam dengan jumlah positif kasus corona tertinggi saat ini.

Data yang dihimpun dari Kompas dan milik jatimprov.go.id per 2 Juni 2020 di Jawa Timur, terkonfirmasi total ada 5.135 kasus.

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x