Kompas TV regional berita daerah

Persiapan Rumah Ibadah Jelang Penerapan New Normal

Kompas.tv - 1 Juni 2020, 09:00 WIB
Penulis : Dea Davina

KOMPAS.TV - Gereja Kristen Indonesia Kartasura, di Sukoharjo, Jawa Tengah, bersiap menghadapi kegiatan ibadah jika new normal mulai berlaku.

Ibadah di gereja ini akan dilakukan dengan mengedepankan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran covid-19.

Tak hanya jaga jarak, setiap jemaat yang akan beribadah harus menjalani pemeriksaan suhu tubuh.

Di Bandung Jawa Barat, persiapan yang sama juga dilakukan pengurus Gereja Pantekosta jelang penerapan new normal.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bahkan sempat meninjau simulasi ibadah di gereja jelang pemberlakukan new normal.

Di Kota Bekasi, Jawa Barat, Gereja Katolik Santa Clara menyiapkan teknis pelaksanaan protokol kesehatan.

Namun, pengurus setempat belum membuka gedung gereja untuk dilakukan ibadah.

Terkait dengan ibadah saat new normal, Menteri Agama telah menerbitkan panduan pada masa kenormalan baru.

Selain penerapan protokol kesehatan, rumah ibadah harus mendapatkan surat keterangan aman covid dari ketua gugus tugas sesuai tingkatan wilayah. 



Sumber : Kompas TV

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.