Kompas TV regional berita daerah

Persiapan New Normal Kota Blitar

Kompas.tv - 29 Mei 2020, 13:18 WIB
Penulis : KompasTV Kediri

BLITAR, KOMPAS.TV - Pemerintah Kota Blitar membentuk kampung tangguh covid-19 di setiap kecamatan yang ada. Persiapan pun dimulai sejak saat ini, mulai dari aspek pencegahan hingga penanganan jenazah positif corona. 

Seperti di Kelurahan Tanjungsari, saat ini warga belajar untuk memandikan dan mengkafani jenazah positif corona, sesuai protokol kesehatan. Nantinya, ada 8 orang warga yang disiapkan dan diberikan pembelajaran tentang penanganan jenazah sesuai protokol pencegahan covid-19.

Selain pembelajaran pencegahan dan penanganan jenazah covid, nantinya di kampung tangguh akan disiapkan layanan konsultasi psikologis, untuk menekan tingginya angka stress warga isolasi. Tidak ketinggalan, pembentukan nurani warga untuk saling membantu terhadap warga yang diisolasi, juga terus dipupuk dengan suka rela mengumpulkan sembako dan jamu.

Rendahnya kasus positif covid-19 di Kota Blitar, melatar belakangi pemerintah daerah membentuk kampung tangguh. Hingga saat ini sudah ada 4 kampung tangguh yang terbentuk di 4 kecamatan berbeda.

Sementara itu hingga saat ini jumlah kasus positif covid-19 di Kota Blitar hanya mencapai 3 orang dan 1 diantaranya sudah sembuh. Sedangkan untuk total 4 orang pdp, semua juga telah dinyatakan sembuh dan diperbolehkan pulang.

#blitar #covid19 #kampungtangguh #newnormal #corona #beritadaerah



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x