Kompas TV nasional aiman

Kurva Melandai, Pemerintah Longgarkan PSBB? | Sinyal Pelonggaran PSBB? - AIMAN (Bag3)

Kompas.tv - 18 Mei 2020, 23:52 WIB

Masyarakat diminta lebih selektif dalam menentukan kapan seharusnya keluar rumah. Istilah the new normal pun digaungkan, yaitu berusaha produktif bekerja dan memakai protokol kesehatan virus korona.

Namun, realitanya masyarakat mulai berkerumun menjelang hari lebaran terutama pasca wacana pelonggaran PSBB muncul. “Sudah waktunya kita memberikan sebuah sanksi apabila ada masyarakat yang kurang patuh terhadap imbauan yang diberikan pemerintah,” ungkap Ketua Terpilih Ikatan Dokter Indonesia Adib Khumaidi mengenai warga yang masih keluar rumah di kala pembatasan sosial berskala besar.

Ia menegaskan, terlalu cepat untuk melonggarkan PSBB sebab adanya potensi penyebaran virus korona di kala mudik dan arus balik apabila diterapkan.

Lantas, apa yang harus dilakukan demi menekan kurva?

Jurnalis KompasTV Aiman Witjaksono berbincang dengan Ketua Terpilih Ikatan Dokter Indonesia Adib Khumaidi, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Suharso Monoarfa, serta Wali Kota Bogor Bima Arya dalam episode “Sinyal Pelonggaran PSBB?” bagian ketiga.

#AIMAN #PSBB #VirusCorona



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x