Kompas TV regional berita daerah

Cegah Pemudik, Jalur Alternatif Ditutup Tumpukan Batu

Kompas.tv - 10 Mei 2020, 12:59 WIB
Penulis : KompasTV Jember

JEMBER, KOMPAS.TV – Warga beserta jajaran Muspika Kecamatan Sumberbaru Kabupten Jember Jawa Timur menutup jalur alternatif, yang menghubungkan Kabupaten Jember dan Lumajang, dengan menggunakan tumpukan batu dan tong.

Titik penutupan jalan alternatif berada di Desa Jatiroto Kecamatan Sumber Baru Kabupaten Jember. Penutupan dilakukan dengan meletakkan tumpukan batu besar dan tong di tengah jalan.

Petugas juga menjaga ketat jalan tersebut selama 24 jam dan meminta seluruh kendaraan putar balik untuk melewati jalur semestinya.

Baca Juga: Petugas Jaga Ketat Jalur Mudik dari Zona Merah Menuju Jember

Kapolsek Sumberbaru, AKP Subagyo mengatakan hal ini dilakukan untuk mencegah pemudik dari zona merah sebaran virus corona, yang memilih masuk Kota Jember melalui jalur alternatif, agar terhindar dari pemeriksaan petugas di Pos Cek Point Covid-19.

Di Kabupaten Jember sendiri ada 5 Pos Cek Point untuk memeriksa kesehatan dan riwayat perjalanan pengguna jalan yang masuk ke Kota Jember. 5 pos tersebut ada di 5 Kecamatan, yakni Jombang, Sumberbaru, Jelbuk, Sukowono dan Silo.

#JalanAlternatifDitutup #CegahPemudik #Jember



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA


Close Ads x