Kompas TV regional berita daerah

Razia Masker Di Medan, KTP Warga Ditahan

Kompas.tv - 8 Mei 2020, 07:18 WIB
Penulis : KompasTV Medan

MEDAN, KOMPAS.TV – Pemerintah Kota (Pemko) Medan kembali melakukan razia masker terhadap warga,  dari razia yang digelar disekitaran Jalan Imam Bonjol ini terdapat 18 warga tidak menggunakan masker. Akhirnya petugas gabungan memberi tindakan dengan cara Kartu Tanda Penduduk (KTP) mereka ditahan. Rabu (6/5)

Pasca keluarnya Peraturan Walikota (Perwal) No 11 tentang penggunaan masker kemarin Pemko Medan cukup gencar melakukan razia.  Dalam razia ini beberapa pengendara terlihat diamankan oleh petugas karena tidak mengenakan masker. Kemudian pengendara tersebut mendapat pemeriksaan suhu tubuh dan menandatanganii surat pernyataan. Bagi pelanggar peraturan langsung di berikan masker , namun KTP mereka di tahan selama tiga hari.

Camat Medan Polonia Amran Sanusi Rambe menyampaikan razia ini dilakukan kepada masyarakat yang menyalahi Peraturan Walikota No 11 yang mana bunyinya setiap keluar rumah harus memakai masker. Amran juga menyebutkan selain penahanan KTP pihaknya juga melakukan hukuman ringan dengan meminta beberapa warga yang membandel untuk push-up.

Razia ini sedikitnya akan dilakukan di sebelas titik perharinya sehingga pemerintah berharap warga dapat mematuhinya demi memutus mata rantai penyebaran virus corona covid 19 di kota Medan. (#)

#Razia #Masker #Medan



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x