Kompas TV entertainment musik

Jerinx SID: Didi Kempot Musisi Tanpa Gimik dan Itu Langka

Kompas.tv - 7 Mei 2020, 15:40 WIB
jerinx-sid-didi-kempot-musisi-tanpa-gimik-dan-itu-langka
Jerinx SID Kenang Didi Kempot Sebagai Musisi yang Langka (Sumber: Instagram/@jrxsid dan KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG)
Penulis : Dian Septina

Drummer Superman Is Dead (SID), Jerinx, mengaku sedih melihat banyak musisi hebat yang meninggal dunia.

Lewat live Instagram pribadinya @jrxsid bersama @mblocspace, Jerinx menyebut Didi Kempot adalah musisi yang tampil apa adanya dan organik.

Baca Juga: Ini Kata Jerinx Soal Tudingan Konspirasi Corona

“Ini emang tahun yang aneh, jadi makin hari makin aneh, tentang Mas Didi Kempot, ketika istri saya ngasih kabar, saya langsung mikir kenapa harus orang baik,” kata Jerinx ketika melakukan live-streaming di Instagram.

Baca Juga: Mutia Ayu Ungkap Niatan Glenn Fredly ingin Berduet dengan Didi Kempot

“Glenn Fredly kita sepakat ya dia orang baik, dan Didi Kempot juga musisi apa adanya, genuine, organik tidak pakai gimmick dan itu langka. Dan dia berpulang, sedih,” lanjut Jerinx.

“Seniman organik seperti itu langka di Indonesia,” ujar Jerinx menambahkan.

Meski tidak pernah menonton konser atau mendengarkan lagunya, Jerinx turut berduka atas kepergian Didi Kempot. Sebab, ia tahu seberapa pentingnya sosok Didi Kempot di mata kaum pekerja di Indonesia.

Baca Juga: Detik-Detik Pemakaman Didi Kempot

Diberitakan sebelumnya, Didi Kempot meninggal dunia pada hari ini Selasa (5/5/2020) akibat serangan jantung dalam usia 53 tahun. Jenazah The Godfather of Brokenheart itu dimakamkan di Ngawi, Jawa Timur.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x