Kompas TV olahraga kompas sport

Dominic Thiem Tak Setuju Pemberian Bantuan ke Petenis Peringkat Bawah

Kompas.tv - 27 April 2020, 17:56 WIB
dominic-thiem-tak-setuju-pemberian-bantuan-ke-petenis-peringkat-bawah
Petenis Austria, Dominic Thiem. (Sumber: Instagram@domithiem)
Penulis : Haryo Jati

KOMPAS.TV - Petenis Austria, Dominic Thiem menegaskan dirinya tak setuju jika petenis peringkat atas memberikan bantuan ke atlet peringkat bawah.

Menurutnya pemberian bantuan tersebut tidak tepat sasaran. Sebelumnya, Novak Djokovic menganjurkan para petenis menyiapkan sebuah donasi yang disiapkan bersama badan tenis.

Donasi tersebut akan ditujukan kepada para petenis peringkat bawah yang kesulitan keuangan karena lockdown akibat wabah virus Corona.

Baca Juga: Andy Murray Tak Yakin Tenis Dunia Bisa Cepat Pulih usai Wabah Virus Corona

Meski begitu, menurut Thiem yang kini ada di peringkat ketiga dunia, ada pihak yang lebih membutuhkan bantuan dibandingkan mereka.

Petenis berusia 26 tahun tersebut malah mempertanyakan profesionalisme para atlet peringkat bawah.

“Tak ada pemain tenis yang harus berjuang untuk selamat, meski mereka yang berada di peringkat bawah. Tak ada dari mereka yang kelaparan,” katanya kepada surat kabar Austria, Krone.

“Saya tak melihat kenapa harus memberikan uang kepada sejumlah pemain. Saya lebih memilih memberikannya kepada orang atau organisasi yang memang lebih membutuhkan,” lanjutnya.

Baca Juga: Rafael Nadal Meyakini Turnamen Tenis Akan Sulit Digelar Lagi Tahun Ini

Tenis dunia memang terdampak wabah virus Corona. Sejumlah turnamen harus dibatalkan dan diundur.

Ajang bergengsi Grand Slam yang sempat digelar tahun ini, hanya Australia Open pada Januari lalu.

Wimbledon tahun ini harus dibatalkan sedangkan Prancis Terbuka diundur hingga bulan September.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x