Kompas TV regional berita daerah

Penyemprotan Disinfektan menggunakan Drone

Kompas.tv - 9 April 2020, 17:13 WIB
Penulis : KompasTV Sukabumi

SUKABUMI, KOMPAS.TV - Penyemprotan cairan disinfektan, menggunakan pesawat tanpa awak di pasar tradisional jalan Harun Kabir, dilakukan komunitas drone bersama Pemkot Sukabumi dan PMI Kota Sukabumi, untuk pencegahan penyebaran Covid-19. Dari ketinggian sekitar enam meter drone yang berjenis Agrei Curture ini mampu membawa cairan disinfekatan sebanyak sepuluh liter dengan waktu selama lima belas menit di udara.Menurut Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi, mengatakan, penyemprotan melalui udara dan darat, upaya memutus mata rantai penyakit Covid-19 di wilayah Sukabumi. Selain penyemprotan,Pemkot juga menghimbau untuk warga yang beraktivitas diluar untuk menggunakan masker.Sementara itu, menurut komunitas drone, Adhi Prima Mitratam, menjelaskan dengan menggunakan pesawat tanpa awak ini setidaknya dapat menjangkau tempat-tempat yang tak dapat di lalui. Saat ini jumlah penderita positif Covid-19, satu orang dengan kondisi membaik, dan ODP sebanyak 184 orang, 64 orang dalam pemantauan dan PDP berjumlah 21 orang, 5 masih dalam pengawasan.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x