Kompas TV olahraga kompas sport

Setelah Ditunda Setahun, Olimpiade Tokyo Akan Dimulai 23 Juli 2021

Kompas.tv - 31 Maret 2020, 16:37 WIB
setelah-ditunda-setahun-olimpiade-tokyo-akan-dimulai-23-juli-2021
Olimpiade Tokyo (Sumber: instagram@olympics)
Penulis : Haryo Jati

KOMPAS.TV - Komite Olimpiade Internasional (IOC) telah mengeluarkan keputusan terkait jadwal digelarnya Olimpiade Tokyo pada tahun depan.

Dewan Eksekutif IOC menetapkan Olimpiade Tokyo akan dimulai pada 23 Juli hingga 8 Agustus 2021.

Penetapan itu dilakukan setelah pertemuan yang mereka lakukan, Senin (30/3/2020).

Baca Juga: Olimpiade 2020 Diundur Karena Wabah Virus Corona, PBSI Mendukung Penuh

Olimpiade Tokyo seharusnya dilaksanakan pada Juli tahun ini, namun kemudian diundur selama setahun karena wabah virus Corona.

Sementara itu, ajang Paralimpiade akan digelar pada 24 Agustus hingga 5 September 2021.

“Saya merasa yakin, bekerja sama dengan Komite Penyelenggara Tokyo 2020, Pemerintah Kota Tokyo, Pemerintah Jepang dan semua stakholders, kami bisa menguasai tantangan yang tak terperkirakan ini,” ujar Presiden IOC, Thomas Bach dikutip BBC.

“Kemanusiaan telah menemukan dirinya di terowongan yang gelap. Olimpiade 2020 Tokyo bisa menjadi cahaya di ujung terowongan ini,” lanjutnya.

Baca Juga: Pandemi Corona, Olimpiade Tokyo Ditunda Hingga 2021

Sebelum dilakukan penundaan, sejumlah negara telah menyatakan keinginannya untuk mundur dari ajang ini.

Merebaknya wabah virus Corona di berbagai belahan dunia, membuat permintaan agar Olimpiade Tokyo ditunda semakin besar.

Akhirnya IOC mengumumkan ajang olahraga terbesar dunia itu harus ditunda demi menjaga kesehatan dan keamanan para atlet.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x