Kompas TV nasional berita kompas tv

Banyak Warga Ingin Melakukan Pemeriksaan Corona, Pemenuhan Kebutuhan Alat Tes Menjadi Hal Mutlak

Kompas.tv - 30 Maret 2020, 20:55 WIB
Penulis : Dea Davina

JAKARTA, KOMPAS.TV -  Jumlah total pasien yang mengidap covid-19, saat ini menjadi 1.414 orang, atau bertambah 129 pasien dari hari kemarin.

Sementara jumlah pasien positif corona yang meninggal tercatat 122 orang, atau bertambah 8 orang.

Baca Juga: Pasien Positif Corona Terus Bertambah, Distribusi Logistik Hingga Rapid Test Diperluas

Sedangkan pasien positif corona yang telah sembuh, bertambah sebelas orang, sehingga total berjumlah 75 pasien.

Untuk pendeteksian pasien positif corona, tak hanya berpusat di Balitbangkes Kementerian Kesehatan.

Namun juga di Universitas Airlangga, Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan Pengendalian Penyakit, serta Eijkman Institute.

Baca Juga: Jokowi Instruksikan Produksi 3 Juta APD Hingga Mei 2020

Beberapa waktu lalu, Rumah Sakit Airlangga sempat kehabisan alat pengambil sampel air liur.

Dengan semakin banyaknya warga yang melakukan pemeriksaan, maka pemenuhan kebutuhan akan alat tes, menjadi hal yang paling mutlak.  

Baca Juga: Bantu Tenaga Medis, Komunitas Sosial dan Difabel Membuat APD

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x