Kompas TV olahraga kompas sport

Ditahan Karena Paspor Palsu, Ronaldinho Tetap Tebar Senyuman

Kompas.tv - 10 Maret 2020, 22:46 WIB
ditahan-karena-paspor-palsu-ronaldinho-tetap-tebar-senyuman
Ronaldinho saat masih membela timnas Brasil. (Sumber: instagram@ronaldinho)
Penulis : Haryo Jati

KOMPAS.TV - Kehidupan Ronaldinho berada pada titik nadir setelah dirinya ditahan setelah kedapatan menggunakan paspor palsu di Paraguay.

Dia ditangkap bersama saudaranya, Roberto de Assis di Ibu Kota Paraguay, Asuncion, Jumat (6/3/2020).

Dia datang ke Paraguay karena mendapat undangan dari pemilik sebuah tempat perjudian.

Bagi pemain bernama lengkap Ronaldo de Assis Moreira hal ini sungguh sebuah ironi.

Baca Juga: Barcelona Dikalahkan Real Madrid, Setien Akui Sulit Hadapi Tekanan Los Blancos

Sebelumnya dia dikenal sebagai pemain bintang jenius dan memperkuat klub elit Eropa, seperti Barcelona, Paris Saint-Germain (PSG) dan AC Milan.

Namun, gaya hidupnya membuat Ronaldinho dibelit hutang banyak. Tetapi, Ronaldinho tetap menanggapi apa yang dialaminya dengan senyuman.

Menurut penjaga penjara, Blas Vera, Ronaldinho bisa beradaptasi dengan kehidupan di tahanan. Dia pun tetap mengumbar senyumannya.

“Saat ini kondisinya sangat baik. Saya lihat moralnya tengah bagus, dan seperti yang Anda lihat di TV, dia selalu tersenyum,” katanya dikutip ESPN.

Baca Juga: PSG Vs Borussia Dortmund Digelar Tanpa Penonton karena Ancaman Corona

Vera mengatakan pengadilan Ronaldinho dan kakaknya akan dimulai, Selasa (10/3/2020) waktu setempat.

Dia juga mengungkapkan sel yang ditempati Ronaldinho cukup mewah, karena ada tempat tidur serta kipas angin.

Namun, mereka harus menggunakan kamar mandi bersama.Selain itu pengacara mereka, Sergio Queiroz juga menyiapkan makanan.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x