Kompas TV olahraga kompas sport

Takut Ancaman Corona, Lawan Kevin/Marcus di All England 2020 Mundur

Kompas.tv - 10 Maret 2020, 19:32 WIB
takut-ancaman-corona-lawan-kevin-marcus-di-all-england-2020-mundur
Ganda putra India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (Sumber: instagram@chiragshetty)
Penulis : Haryo Jati

KOMPAS.TV - Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon melaju ke putaran kedua All England 2020 tanpa kesulitan.

Lawan mereka di putaran pertama pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty memutuskan mundur dari turnamen.

Keputusan itu mereka buat karena cemas terpapar wabah virus Corona alias Covid-19.

Seharusnya Rankireddy/Shetty melawan Kevin/Marcus di Arena Birmingham, Inggris, Rabu (11/3/2020).

Baca Juga: Dampak Virus Corona, 7 Pemain Bulutangkis India Mundur All England 2020

Shetty mengungkapkan dirinya dan Rankireddy takut karena harus menempuh rute penerbangan melalui Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), sebelum kemudian ke Inggris.

 “Semua khawatir akan wabah virus Corona. Jumlah orang yang terinfeksi di Inggris mencapai 90 orang dan aspek ini menjadi perhatian khusus,” katanya dilansir Bolasport.com.

“Kami juga harus berangkat melalui bandara di Dubai, yang merupakan salah satu Bandar tersibuk di dunia. Kondisi itu membuat atlet tak nyaman,” ujar Shetty.

Baca Juga: Ganda Putra Jadi Tumpuan, Indonesia Targetkan Gelar Juara di Turnamen All England 2020

Bagi Rankireddy/Shetty keputusan ini membuat mereka absen dari All England dua tahun beruntun.

Tahun lalu, mereka juga absen di ajang bulu tangkis tertua di dunia terebut. Saat itu, Shetty tengah mengalami cedera bahu.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x