Kompas TV video cerita indonesia

DPR Kesal 3 Gubernur Absen di Pembahasan Penanganan Banjir

Kompas.tv - 26 Februari 2020, 17:35 WIB
Penulis : Yuilyana

JAKARTA, KOMPASTV – Komisi V DPR gelar rapat dengar pendapat membahas penanganan banjir Jakarta dan Jabodetabek pada Rabu (26/02/2020).

Rapat ini turut mengundang Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Gubernur Banten Wahidin Halim.

Namun disayangkan ketiga gubernur tidak hadir dan diwakili perwakilan masing-masing.

Anies diwakilkan Deputi Tata Ruang Vera Revinasari.

Ridwan Kamil diwakilkan Sekda Jabar Setiawan Wangsaatmaja,

Wahidin Halim diwakilkan Sekda Banten Al Muktabar.

Ketua Komisi V DPR Lasarus menyayangkan ketidakhadiran dari 3 gubernur.

Padahal surat undangan sudah dilayangkan seminggu sebelum rapat berlangsung.

Adapun DPR ingin menyelesaikan persoalan normalisasi ataupun rencana pemprov DKI Jakarta terkait naturalisasi.

Karena menurutnya masalah banjir ini adalah kewenangan dari pemerintah pusat dan daerah.

Untuk itu diperlukan koordinasi antar pemerintah agar persoalan banjir ini terselesaikan.

Sementara itu, dalam rapat tersebut hadir Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Kepala BMKG Dwikorita Karnawati, dan Kepala Basarnas Marsdya Bagus Puruhito.

Rapat ditunda dan akan diagendakan kembali di masa persidangan DPR berikutnya. Sebab, DPR akan memasuki masa reses pada 27 Februari mendatang.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x