Kompas TV video cerita indonesia

Uniknya Kampung Parikan di Surabaya

Kompas.tv - 25 Februari 2020, 16:18 WIB
Penulis : Theo Reza

SURABAYA, KOMPASTV  - Kampung Gadukan Rukun, Bozem Morokrembangan, Surabaya atau yang lebih dikenal dengan sebutan Kampung parikan Surabaya.

di kampung ini berjajar puluhan rumah bercat warna-warni dimana beragam jenis parikan khas suroboyoan terpampang di setiap tembok-tembok rumah warga.

Kampung ini sengaja disulap menjadi kampung seni parikan sebagai upaya warga untuk melestarikan tradisi dan budaya yang sejak dulu sudah ada.

Selain beragam kalimat parikan, tembok rumah warga juga terdapat mural yang bergambarkan tokoh ludruk legendaris asal Jawa Timur.

Diantaranya cak Bambang Gentolet, cak Markeso dan cak Momon.

Tiga tokoh sentra ludruk Suroboyo itu kini diabadikan menjadi ikon kampung parikan.

Bagi generasi millenial mungkin seni parikan terdengar cukup asing ditelinga mereka.

Parikan atau kidungan khas jawa timuran ini nyatanya tidak terlalu asing bagi para pemuda ini, sebab para perangkat RT setempat sudah mulai mengenalkannya melalui tembok-tembok rumah warga yang dicat dengan tulisan parikan.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.