Kompas TV nasional kompas petang

Pemerintah Putuskan Tidak Pulangkan Anggota ISIS Asal Indonesia

Kompas.tv - 13 Februari 2020, 07:52 WIB
Penulis : Aleksandra Nugroho

JAKARTA, KOMPAS.TV - Keputusan pemerintah untuk tidak memulangkan anggota ISIS asal Indonesia, menurut pimpinan DPR, sudah tepat dan sesuai aturan yang ada.

Wakil Ketua DPR RI, Aziz Syamsuddin, mengatakan keputusan untuk tidak memulangkan anggota ISIS asal Indonesia sepenuhnya adalah kewenangan pemerintah.

Menurut Azis, langkah yang telah diambil pemerintah ini tidak menyalahi aturan soal kewarganegaraan.

Namun Azis memberikan catatan soal nasib anak-anak anggota ISIS asal Indonesia.

Pemerintah, menurut Menko Polhukam, Mahfud MD, juga telah menyiapkan penjagaan dan mengantisipasi di seluruh pintu masuk Indonesia, yang dicurigai akan dimanfaatkan oleh anngota ISIS asal Indonesia.

Setelah menolak pemulangan anggota ISIS asal Indonesia.

Pemerintah, menurut Menko Polhukam, Mahfud MD, juga telah menyiapkan penjagaan dan mengantisipasi di seluruh pintu masuk Indonesia, yang dicurigai akan dimanfaatkan oleh anggota ISIS asal Indonesia.

Setelah bertemu dengan pengurus Nahdlatul Ulama, Menteri Luar Negeri Negeri, Retno Marsudi menemui Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir.

Sejumlah hal dibahas termasuk penanganan anggota ISIS asal Indonesia.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x