Kompas TV video cerita indonesia

Politisi PDIP: Sandiaga Uno Belum Mumpuni jadi Pemimpin Bangsa

Kompas.tv - 21 Januari 2020, 19:21 WIB
Penulis : Theo Reza

JAKARTA, KOMPAS.TV - Nama Sandiaga Uno disebut oleh Presiden Jokowi dalam pelantikan ketua HIPMI pekan lalu.

Sandi disebut berpeluang untuk maju Pilpres 2024 ketika disindir oleh Presiden Jokowi dengan kata "Hati-hati 2024".

Baca Juga: Singgung Sandiaga Uno Untuk Pilpres 2024, Jokowi: Pengganti Saya Ada di Ruangan Ini

Mengenai isu tersebut, Politisi PDIP Effendi Simbolon justru berpendapat lain.

Effendi menilai figur Sandiaga masih belum mumpuni menjadi pemimpin bangsa.

Menurutnya Indonesia membutuhkan pemimpin yang punya pengalaman dan lebih punya empati ke rakyat.

Dia berharap ke depan pemimpinnya memiliki jiwa yang extraordinary dari pada presiden selama ini.

"Tidak bisa menghindar juga dari media, ini akhirnya figur itu sudah mengarah ke pihak tertentu. Saya berharap pemimpin Indonesia ada kemampuan lebih dan berharap ke depan mempunyai pemimpin extraordinary dari pada selama ini," ujar Effendi Simbolon, Politisi PDIP.

Baca Juga: Mungkinkah Sandiaga Jadi Pengganti Jokowi di 2024 ?

"Kita tidak tahu saya tidak pernah menyebut nama Sandi. Bagi saya belum memenuhi kriteria lah. Indonesia terlalu hebat untuk dikendalikan oleh figur yang kurang mumpuni, yang teruji dengan berbagai medan juang," ujarnya.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x