Kompas TV nasional rumah pemilu

Gubernur Riau dan Wali Kota Pekanbaru Bawa "Gerbong" Keluarga, Begini Kata Pengamat

Kompas.tv - 14 Januari 2020, 18:37 WIB
Penulis : Aleksandra Nugroho

PEKANBARU, KOMPAS.TV - Pengangkatan sejumlah anggota keluarga pejabat di Pemerintah Provinsi Riau dan Pemerintah Kota Pekanbaru di jajaran pemerintah daerah setempat menjadi perhatian. Bagaimana tidak, baik Gubernur, Sekda Riau hingga Wali Kota mengangkat anggota keluarganya menduduki jabatan strategis.

Puluhan massa yang mengatasnamakan Jaringan Investigasi Pemberantasan Korupsi atau Jipikor, melakukan unjuk rasa di depan pintu pagar kantor Gubernur Riau. Dalam aksinya, massa juga membawa spanduk yang bertuliskan sindiran kepada orang nomor satu di Riau. Aksi tersebut dilakukan setelah adanya keluarga dan kerabat Gubernur Riau dan Sekda Riau dilantik sebagai pejabat eselon III dan IV.

Sebelumnya, pada pelantikan 737 orang aparatur sipil negara atau ASN dilantik menjadi pejabat eselon III dan IV di Pemerintahan Provinsi Riau. Dari pejabat yang dilantik dan diambil sumpahnya oleh Wakil Gubernur Riau, Edy Natar Nasution, terdapat anggota keluarga Gubernur Riau dan Sekda Provinsi Riau.

Baca Juga: Gubernur Riau Lantik Keluarga dan Kerabat Jadi Pejabat, Setda Riau: Sesuai Potensinya

Diantaranya, menantu Gubernur Riau, Tika Rahmi Syafitri yang dilantik sebagai Kepala Sub Bagian Retribusi di Badan Pendapatan Daerah Provinsi Riau.

Istri Sekda Riau, Fariza, dilantik sebagai kepala bidang pengembangan di Badan Kepegawaian Daerah Riau. Kakak kandung Sekda Riau, Prasurya Darma dilantik sebagai Sekretaris Dinas Sosial Provinsi Riau. Adik Sekda Riau, Dedi Herman, dilantik sebagai Kabid Ops Satpol PP Riau.

Sementara saat dikonfirmasi terkait adanya pelantikan terhadap keluarga Gubernur Riau dan keluarga Sekda Riau, Gubernur riau, Syamsuar, enggan menanggapi. 

Pakar Komunikasi Politik, Lely Arrianie , tidak menampik adanya politik dinasti dalam pengangkatan keluarga Gubernur dan Sekda Provinsi Riau suatu hal yang lumrah.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x