Kompas TV nasional rumah pemilu

Nyalon Bupati Sleman, Putra Amien Rais Pede Disebut Paling Populer di Survei

Kompas.tv - 8 Januari 2020, 17:47 WIB
Penulis : Reny Mardika

Rajin mempromosikan dirinya dalam media sosial, membuat Mumtaz Rais kian "pede" maju sebagai bakal calon Bupati Sleman di Pilkada 2020. Percaya dirinya ini muncul bukan karena ia rajin mem-posting di media sosialnya bersama para tokoh seperti Ahmad Dhani dan Pasha Ungu.

Mumtaz mengklaim menjadi kandidat paling populer di Sleman berdasarkan survey yang dilakukan oleh Jaringan Suara Indonesia. Menurut Mumtaz Rais, Jaringan Suara Indonesia melakukan survey pada November 2019 hingga awal Januari 2020.

Meski mengklaim popularitasnya paling tinggi, namun Mumtaz mengaku kursi Bupati bukan harga mati. Putra Amien Rais ini pun menyatakan kesiapannya jika kelak hanya menjadi calon Wakil Bupati dalam Pilkada mendatang.

"Karena kursinya itu adalah rata-rata sama antara PAN, Gerindra, PKS, PKB itu 6-6-6-6, maka untuk 01-02-nya masih alot untuk dibicarakan. Tetapi, jika kemudian yang mengajak adalah PDIP dan Gerindra, maka saya bersedia jadi 02, karena sesuai fatsun politik, PDIP lebih pantas, kursinya lebih banyak dari PAN," kata Mumtaz. 

Memiliki peluang paling besar karena telah mengantongi surat rekomendasi dari DPP Partai Amanat Nasional, Mumtaz Rais berharap kelak bisa memenangkan Pilkada Kabupaten Sleman dengan merangkul banyak partai politik.

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.