Kompas TV nasional breaking news

Stasiun Tanah Abang Kebanjiran, KRL dan Kereta Bandara Berhenti Beroperasi

Kompas.tv - 1 Januari 2020, 09:39 WIB
Penulis : Reny Mardika

Hujan yang terus mengguyur Jakarta sejak kemarin sore (31/12/2019) menyebabkan sejumlah titik di daerah Jakarta dan Bekasi terendam banjir. Bahkan banjir ini terjadi di Stasiun Tanah Abang yang menyebabkan sejumlah KRL yang akan melintas ke arah Bogor, Tangerang, BSD, Serpong menjadi terhambat. 

Jalur 5 dan 6 Stasiun Tanah Abang turut terdampak luapan air dari kali Ciliwung dengan ketinggian air hingga 50 cm diatas Kop Rel. Perjalanan KA dari Stasiun Tanah Abang menuju Serpong/Parung Panjang/Maja dan Rangkasbitung tidak dapat dilakukan.

Sementara itu info resmi dari akun twitter @infocommuterline menyebut, pemberhentian KRL lintas Rangkasbitung/Maja/Parung Panjang - Tanah Abang sementara hanya sampai Stasiun Sudimara. Untuk KRL lintas Bogor/Depok - Jatinegara/Angke dan Nambo-Angke perjalanan hanya sampai Stasiun Manggarai. Sementara info lain dari Manggarai-Tambun-Bekasi, perjalanan hanya sampai Bekasi.

Kepala Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 Eva Chairunisa, melalui pesan tertulis yang disebarkan ke para pewarta mengabarkan bahwa sejumlah titik jalur lintas KA diarea Daop 1 Jakarta terimbas banjir dengan ketinggian bervariasi sekitar 4-8 centimeter (cm) diatas Kop Rel.

Eva menegaskan, atas kondisi sejumlah prasarana yang terdampak banjir tersebut maka untuk keselamatan dan keamanan perjalanan Kereta Api, PT KAI daop 1 melakukan sejumlah langkah berupa perubahan pola operasi hingga pembatalan perjalanan.

Adapun untuk keberangkatan KA Jarak Jauh baik dari Stasiun Pasar Senen dan Gambir tidak mengalami keterlambatan, namun meski demikian PT KAI Daop 1 tetap menghimbau agar para pengguna jasa KA jarak jauh dapat mengatur keberangkatannya lebih awal menuju stasiun agar tidak tertinggal kereta mengingat sejumlah ruas jalan raya juga terdapat titik banjir.

#Banjir #CommuterLine #StasiunTanahAbang



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x