Kompas TV nasional berita kompas tv

Musim Libur Natal dan Tahun Baru, Menkes Siagakan Ribuan Dokter

Kompas.tv - 24 Desember 2019, 08:50 WIB
Penulis : Dian Septina

Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto sudah menginstruksikan ribuan dokter siaga di masa libur Natal dan Tahun Baru 2020. Meski demikian, Terawam mengimbau masyarakat meningkatkan kewaspadaan untuk mengantisipasi kecelakaan. Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto, Senin (23/12) meninjau langsung persiapan pelayanan di Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung. Menkes Terawan memastikan puluhan ribu dokter akan berjaga selama perayaan Natal dan Tahun Baru 2020 di rumah sakit di seluruh Indonesia. Ia menyebut secara umum RSHS sudah siap melayani masyarakat saat Nataru.

Kesiapan layanan kesehatan dalam Natal dan Tahun Baru ini sekaligus dalam rangka berlatih untuk kesiapan lebaran 2020. Pelaksanaan ini akan dievaluasi, terlebih saat musim mudik lebaran, pergerakan manusianya lebih besar. Menurut Terawan, dalam libur akhir tahun ini banyak masyarakat yang mengisi libur dengan berpergian. Meski Terawan berharap tidak ada kasus kecelakaan, penanganan di rumah sakit harus cepat dilakukan apabila ada peristiwa. 

#MenkesTerawan #TerawanAgusPutranto #MenteriKesehatanTerawan



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.