Kompas TV nasional berita kompas tv

Kapolda Sumut Irjen Agus Andrianto Jadi Kabaharkam Polri Gantikan Komjen Firli

Kompas.tv - 6 Desember 2019, 16:37 WIB
kapolda-sumut-irjen-agus-andrianto-jadi-kabaharkam-polri-gantikan-komjen-firli
Penulis : Deni Muliya

 

Kapolri Jenderal Idham Azis melakukan mutasi di jajaran perwira tinggi (pati) Mabes Polri, hari ini, Jumat (6/12/2019).

Melalui surat telegram rahasia (TR) Kapolri nomor 3229/XII/KEP/2019, Kapolda Sumut (Sumatera Utara) Irjen Agus Andrianto dipromosikan menjabat sebagai Kabaharkam (Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan) Polri.

Irjen Agus menggantikan Komjen Firli Bahuri yang bulan Desember ini bakal langsung melenggang jadi Ketua KPK.

Pada Baharkam Polri itu, pangkat Agus tak lama lagi akan naik menjadi Jenderal bintang tiga alias Komjen.

Hal itu tak berbeda dengan yang telah dialami pejabat Kabaharkam sebelumnya, Komjen Firli.

Adapun posisi Kapolda Sumut yang ditinggalkan Agus akan diduduki oleh Asisten Bidang Operasional (Asop) Kapolri, Irjen Martuani Sormin.

Jabatan Martuani Sormin akan diisi oleh Kapolda Papua Barat, Brigadir Jenderal (Brigjen) Herry Rudolf Nahak.

Sedangkan posisi Kapolda Papua Barat akan digantikan oleh Dirtipideksus Bareskrim Polri, Brigjen Tornagogo Sihombing.

Menurut Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Mabes Polri, Brigadir Jenderal (Brigjen) Argo Yuwono, terbitnya TR itu menjadi bukti adanya rotasi atau tour of duty bagi organisasi polri.

Tujuannya tentu sebagai penyegaran dalam organisasi polri.

“(Hal itu) sebagai penyegaran dalam organisasi polri,” ujar Argo kepada Kompas TV, Jumat (6/12/2019).

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.