Kompas TV nasional indonesia update

BNN Tak Menunjukkan Hasil, Masinton: Saya Minta Bubarkan

Kompas.tv - 28 November 2019, 20:38 WIB
Penulis : Reny Mardika

Deputi pemberantasan badan narkotika nasional atau BNN, menanggapi keras wacana pembubaran BNN. Irjen Arman Depari mempersilahkan DPR membubarkan BNN.
 

Menurut Arman Depari, BNN dibentuk oleh undang-undang dan milik masyarakat. Bukan milik perorangan atau kelompok atau partai politik tertentu. BNN juga dibentuk untuk menyelamatkan generasi muda dari bahaya narkoba. Arman meminta agar anggota Komisi III DPR RI mengkaji lagi wacana pembubaran BNN.

"Kami bekerja untuk menyelamatkan generasi muda Indonesia dari narkoba. Adapun kegiatan-kegiatan kami beroperasi untuk rakyat, bukan untuk kepentingan golongan atau keinginan selera seseorang," ujar dia.

Sebelumnya, wacana pembubaran disuarakan anggota komisi III DPR dari fraksi PDI perjuangan Masinton Pasaribu. Dia mengancam membubarkan BNN karena tidak menunjukkan hasil.

"Saya minta BNN dievaluasi, bubarkan. Kami akan melakukan revisi terhadap undang-undang narkotika. Dilebur saja (BNN), enggak perlu lagi, enggak ada progres," kata Masinton. 

 

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https:.www.kompas.tv,live. Supaya tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia, yuk subscribe channel youtube Kompas TV. Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi kalau ada video baru. 

Media social Kompas TV: 
Facebook: https:.www.facebook.com,KompasTV 
Instagram: https:.www.instagram.com,kompastv 
Twitter: https:.twitter.com,KompasTV 
LINE: https:.line.me,ti,p,%40KompasTV

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.