Kompas TV nasional berita kompas tv

Ratusan Penyandang Disabilitas Gelar Parade Budaya

Kompas.tv - 28 Agustus 2019, 17:47 WIB
Penulis : Edika ipelona

Peserta pawai ini merupakan anggota komunitas dari 28 komunitas penyandang disabilitas yang ada di Indonesia dan mereka mengenakan pakaian dari beragam daerah sebagai bentuk cinta terhadap kebudayaan Indonesia.

Selain itu parade budaya ini juga dimaksudkan untuk menyampaikan beberapa aspirasi terkait peran pemerintah Indonesia terhadap penyandang disabilitas yang dinilai masih kurang.

Salah satunya menuntaskan penyusunan rancangan peraturan presiden, perpres, tentang amanah dari undang-undang penyandang disabilitas.

Sehingga dengan adanya perpres, penyandang disabilitas semakin diperhatikan mulai dari pendidikan hingga pekerjaan.

#Disabilitas #ParadeBudaya #UUPenyandangDisabilitas



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x