Kompas TV nasional berita kompas tv

Pemprov DKI Jakarta Bagikan Daging Kurban Siap Saji

Kompas.tv - 12 Agustus 2019, 12:10 WIB
Penulis : Dian Septina

Pemerintah provinsi DKI Jakarta, menggandeng juru masak dari berbagai hotel bintang lima, untuk mendistribusikan daging kurban dengan cara yang berbeda.

Tak seperti tahun-tahun sebelumnya, tahun ini, proses distribusi daging kurban dari Pemprov DKI Jakarta, dilakukan dalam kondisi siap saji dan siap santap. Distribusi daging kurban dalam bentuk hasil olahan matang ini dilakukan, dalam program dapur kurban.

Program ini dilakukan karena tidak semua warga prasejahtera ibukota, bisa menyimpan daging kurban dalam kondisi segar. Selain itu, pembagian daging kurban dalam bentuk makanan siap saji ini juga diharapkan bisa memberikan pengalaman baru bagi masyarakat yang kurang mampu, untuk mencicipi citarasa masakan olahan daging, seperti di hotel-hotel bintang lima.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x