Kompas TV nasional berita kompas tv

Dokter Gigi Penyandang Disabilitas Tak Lulus CPNS, Wagub Sumbar: Jangan "Bully" Penggantinya

Kompas.tv - 2 Agustus 2019, 20:30 WIB

Wakil Gubernur Sumatera Barat, Nasrul Abit berharap agar drg. Lili Suryani tidak di-bully. Lili adalah dokter yang menggantikan Romi Syofpa yang dicoret sebagai CPNS di Kabupaten Solok Selatan.

Nasrul Abit berharap agar drg. Lili Surayani yang menggantikan posisi dokter penyandang disabilitas Romi Syofpa sebagai CPNS tidak di-bully. Lili dianggap melanggar kode etika kedokteran setelah sidang majelis etik di PDGI Sumatera Barat. Ia diduga menjadi salah satu penyebab gagalnya Romi Syofpa sebagai CPNS meski dokter Romi telah lulus semua tes dan mendapat peringkat pertama.

Sementara itu Pemerintah Kabupaten Solok Selatan mengajukan 2 opsi untuk mengembalikan hak kelulusan CPNS drg. Romi Syofpa Ismael. Pemkab mengajukan usulan pada panselnas untuk melantik drg. Romi sebagai PNS dengan jalur khusus memanfaatkan formasi disabilitas yang tidak terisi pada penerimaan CPNS 2018 atau membuka formasi baru di penerimaan CPNS 2019 nanti.

#DokterRomiSyofpa #CPNS #SolokSelatan



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x