Kompas TV feature food story

Kuliner Kota Partria - FOOD STORY (3)

Kompas.tv - 19 Mei 2019, 04:00 WIB
Penulis : Edika ipelona

Pada episode kali ini Benoe akan menjelajahi kuliner di kota Patria, Blitar. Tujuan pertama Benoe adalah berburu sarapan khas kota ini, yaitu Soto Bok Ireng. Soto ini sudah ada sejak zaman Belanda. Soto Bok Ireng ini memakai resep Soto khas Madura. Disajikan dalam mangkok kecil, satu porsi soto berisi nasi, tauge, dan daging serta jeroan sapi. Benoe juga berburu Es yang hanya ada di kota Blitar, namanya es Dopp. Sejenis es lilin dengan berbagai macam rasa dan dijual keliling dengan sepeda.

Benoe mendatangi Warung Tewel Mbah Martumi. Masakan yang dijajakan di sini dikenal dengan sebutan Sayur Lodho Blendi atau sayur pedas. Benoe memesan Blendi Tewel atau nangka, Blendi Rebung, Ayam Lodho, Tempe, Tahu dan Perkedel Kentang.

Selama di Blitar, Benoe menginap di Hotel Tugu – Sri Lestari. Tak hanya menginap, Benoe juga mengikuti aktifitas Eco Tour di perkebunan Kopi Tugu Kawisari. Selain berpetualang di perkebunan, Benoe juga menikmati Kopi dan Sawut. Untuk makan siangnya, disajikan Pecel khas Blitar.

Bersama chef hotel, Benoe juga akan memasak menu khas Blitar Ikan Gabus Bumbu Kluwek. Untuk kudapan tradisionalnya, Benoe akan diajari Bu Mus membuat Samplok. Kue yang terbuat dari singkong paut dan kedelai hitam.

Bagaimana keseruan perjalanan Benoe berburu “Kuliner Kota Patria”? Saksikan cerita lengkapnya di Food Story.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x